Terminologi Catur
Taktik Catur

Taktik Catur

Ada pepatah terkenal yang mengatakan "catur adalah 99% taktik." Meskipun itu terkesan berlebihan, taktik dapat mengakhiri permainan hanya dalam beberapa langkah. Pelajari segala sesuatu tentang taktik dan bagaimana Anda dapat menggunakannya untuk memenangkan lebih banyak permainan!

Inilah yang perlu Anda ketahui tentang taktik catur:


Apa itu Taktik dalam Catur?

Taktik terjadi ketika seorang pemain melakukan manuver yang memanfaatkan peluang langsung, seperti memperoleh materi atau skakmat. Langkah ini harus langkah paksaan supaya pemain lain tidak dapat menghindarinya.

A chess tactic.
Garpuan kuda adalah taktik umum di mana sebuah kuda dapat menyerang dua perwira sekaligus dan memenangkan materi.

Taktik Dasar

Ada berbagai macam taktik dalam catur. Empat di antaranya merupakan taktik dasar yang paling sering muncul dalam permainan catur dan sangat penting bagi setiap pemain. Banyak taktik lain yang lebih kompleks juga berasal dari taktik dasar berikut:

Pin

Pin terjadi ketika buah catur menyerang perwira lawan yang berada sejajar dengan perwira lain yang lebih berharga atau petak-kritis. Perwira yang diserang disebut "di-pin" karena memindahkannya akan menyebabkan kerugian materi yang lebih besar.

Basic chess tactics: the pin.
Memindahkan kuda akan memungkinkan Hitam memakan menteri Putih. Kuda di-pin ke menteri.

Skewer / Tusuk Sate

Skewer atau Tusuk Sate seperti pin terbalik. Itu terjadi ketika buah catur menyerang perwira lawan yang lebih berharga, yang berada sejajar dengan perwira yang lebih lemah. Perwira yang lebih berharga harus berpindah dan memungkinkan penyerang untuk memakan perwira di belakangnya.

Basic chess tactics: the skewer.
Menteri menyerang raja, yang harus berpindah dan membiarkan menteri Putih memakan menteri Hitam.

Fork / Garpuan

Fork atau Garpuan terjadi ketika buah catur menyerang dua atau lebih perwira lawan secara bersamaan tanpa ada jalan bagi setidaknya satu perwira untuk melarikan diri. Umumnya kuda sangat berguna untuk taktik ini karena langkahnya yang unik.

Kuda menggarpu benteng dan menteri pada saat yang bersamaan.

Discovered Attack / Serangan Tarik

Discovered attack atau serangan tarik terjadi ketika seorang pemain memindahkan perwira dari diagonal atau lajur perwira lain untuk membuat serangan. Jika perwira tersebut menskak raja lawan, itu disebut discovered check atau skak tarik.

Basic chess tactics: the discovered attack and the discovered check.
Gajah berpindah dan membuka lajur benteng untuk menskak raja Hitam.

Mengapa Taktik itu Penting?

Belajar mengidentifikasi dan memainkan taktik merupakan keterampilan penting bagi setiap pemain catur. Karena langkah taktis biasanya menghasilkan keuntungan materi atau skakmat, memainkannya dapat membuat Anda lebih dekat dengan kemenangan.

Pemain taktis hebat seperti GM Mikhail Tal, GM Judit Polgar, dan GM Garry Kasparov telah membuat sejarah karena kemampuan taktis mereka yang luar biasa. Pemain lain takut karena kemampuan kalkulasi mereka, kesadaran taktis yang tajam, dan permainan yang agresif. Mereka kemudian menjadi pemain terbaik dalam sejarah.

Posisi di bawah ini berasal dari pertandingan tahun 1925, permainan antara mantan Juara Dunia Alexander Alekhine dan pemain brilian lainnya, Richard Reti. Materinya seimbang, tetapi terdapat banyak langkah taktik, dan dalam posisi ini waktunya Hitam melangkah.

Alexander Alekhine was a great tactician.
Alekhine memainkan beberapa taktik untuk menaklukkan lawannya.

Alekhine memulai langkah kombinasi yang akhirnya menghasilkan keuntungan materi. Reti menyerah setelah menyadari dia tidak akan memiliki kesempatan untuk memainkan ending dengan kalah satu perwira melawan pemain yang begitu kuat.

Memenangkan materi adalah salah satu alasan mengapa taktik begitu kuat. Tetapi percaya atau tidak, mereka bisa lebih merusak (posisi)! Langkah kombinasi yang tepat dapat mengakhiri permainan ketika salah satu pemain mengalami skakmat.

Posisi berikutnya berasal dari Opera Game yang terkenal di dunia, dimainkan oleh pecatur jenius Paul Morphy melawan Duke Karl dan Count Isouard. Morphy kalah materi, tetapi dia akan menang hanya dalam dua langkah. Dapatkah Anda melihat langkah kombinasi di akhir permainannya?

Paul Morphy is about to use a chess tactic to win the game.
Morphy memberikan pukulan taktis yang akan mengakhiri permainan.

Bagus sekali! Morphy mengorbankan menterinya untuk mengalihkan kuda Hitam dan memberikan skakmat dengan bentengnya!

A chess tactic can end the game.
Morphy menggunakan taktik untuk memberikan skakmat dan memenangkan permainan.

Seperti yang Anda lihat, seorang pemain biasanya mendapatkan keuntungan besar setelah menggunakan taktik. Itulah mengapa melatih keterampilan taktik sangat penting untuk menjadi pemain catur yang lebih baik. Jika Anda ingin mempelajari taktik lain yang lebih kompleks, Anda dapat mengunjungi halaman pelajaran kami atau membaca artikel ini tentang taktik tersebut.

Uji Keterampilan Anda

Sekarang setelah Anda mengetahui mengapa taktik sangat penting bagi pemain catur, inilah saatnya bagi Anda untuk menguji keterampilan Anda. Cobalah menemukan langkah brilian dari para pemain hebat masa lalu dengan menemukan langkah taktis yang menentukan.

Teka-teki 1: Dapatkah Anda mengalahkan Juara Dunia? Dalam pertandingan ini, Alexander Alekhine bermain sebagai Putih melawan Jose Raul Capablanca. Dapatkah Anda menemukan langkah Alekhine yang dapat mengakhiri permainan?

Teka-teki 2: Dalam permainan antara GM Judit Polgar yang legendaris dan GM Peter Svidler, Polgar menunjukkan kehebatan taktisnya. Setelah memenangkan kualitas dengan garpuan kuda, dia terus mengubah posisi. Svidler akhirnya blunder dan membiarkan Polgar untuk memenangkan permainan. Bisakah Anda menemukan langkah Polgar selanjutnya?

Teka-teki 3: Juara dunia GM Mikhail Tal merupakan monster dalam taktik. Dalam pertandingan melawan GM Georgi Tringov, Tal memanfaatkan garpuan tersembunyi untuk memenangkan materi. Dapatkah Anda menemukan langkah kemenangan Tal?

Kesimpulan

Anda sekarang tahu apa itu taktik catur, bagaimana mengidentifikasi taktik dasar, dan bagaimana taktik dapat membantu Anda memenangkan lebih banyak pemainan. Kunjungi halaman Pelajaran kami untuk mempelajari lebih lanjut tentang konsep penting ini dan latih keterampilan Anda dengan Teka-Teki kami untuk menjadi pemain yang tidak terkalahkan!

Jelajahi Terminologi Catur Lainnya