Terminologi Catur
Skak Ganda

Skak Ganda

Terdapat berbagai jenis skak dalam catur, namun apa sebenarnya skak ganda atau double check itu? Kedengarannya seperti kita bisa menciptakan dua skak sekaligus dalam satu langkah, tapi apakah itu mungkin? Mari kita pelajari lebih lanjut tentang jenis skak yang mematikan ini!

Berikut adalah hal-hal yang perlu Anda ketahui tentang skak ganda: 


Apa itu Skak Ganda? 

Seperti yang telah dijelaskan, ada berbagai jenis skak dalam catur. Skak ganda adalah jenis skak yang unik, dimana satu langkah menempatkan raja lawan dalam skak oleh dua buah catur sekaligus. Skak ganda ini hampir selalu terjadi melalui skak tarik atau serangan tarik, yaitu saat satu buah catur bergerak dan membuka serangan dari buah lain yang sebelumnya terhalang. Mari kita lihat posisi berikut:

double check
Putih kalah materi, tapi adakah peluang tersembunyi?

Meskipun Hitam unggul dalam materi, Putih memiliki kesempatan melakukan skak ganda! Setelah langkah Kg6+, raja Hitam berada dalam skak tidak hanya oleh kuda, tetapi juga oleh benteng Putih!

double check
Skak ganda atau double check!

Setelah memahami konsep skak ganda ini, mari kita bahas mengapa teknik ini begitu penting dalam permainan catur.

Mengapa Skak Ganda itu Penting?

Skak ganda memiliki peran penting karena sering kali membuka peluang untuk serangan skakmat, menciptakan jaring mat, memenangkan materi, dan memaksa raja bergerak. Dalam posisi yang sebelumnya kita lihat, setelah langkah Kg6+, raja Hitam tidak memiliki pilihan selain bergerak ke g8.

double check
Saat menghadapi skak ganda, raja harus bergerak.

Perlu diingat bahwa dalam skak ganda, raja yang terkena skak wajib bergerak! Hanya ada tiga cara untuk keluar dari skak: 1) memblokir skak, 2) memakan buah catur yang memberikan skak, dan 3) menggerakkan raja keluar dari skak.

Karena tidak mungkin memakan atau memblokir kedua buah yang memberikan skak ganda, raja harus bergerak. Seperti yang diungkapkan oleh Aaron Nimzowitsch, "Bahkan raja yang paling malas pun akan kabur saat menghadapi skak ganda."

Bahkan raja yang paling malas pun akan kabur saat menghadapi skak ganda.
— Aaron Nimzowitsch

Melihat posisi sebelumnya, Putih bisa saja memenangkan menteri Hitam dengan Kxf8, tetapi ada langkah yang lebih baik daripada sekadar memenangkan materi! Putih bisa langsung memberikan skakmat dalam satu langkah dengan Bh8#.

double check
Bh8# skakmat!

Kita telah melihat bagaimana skak ganda memaksa raja bergerak, bisa memenangkan materi, dan membantu mencapai skakmat. Sekarang, mari kita lihat contoh lain. Dalam permainan Reti-Tartakower di Wina tahun 1910, Putih berhasil mempersiapkan skak ganda yang mematikan dari posisi berikut.

Setelah Hitam memainkan 8... Kxe4, Putih mengorbankan menterinya dengan Md8+!

double check
Bagaimana Putih melanjutkan setelah pengorbanan menteri ini?

Mengapa Reti mengorbankan menterinya? Tentu saja, untuk mempersiapkan skak ganda yang luar biasa! Setelah Md8+, Hitam terpaksa menangkap menteri, yang membuka peluang bagi Reti untuk melepaskan skak ganda dengan Gg5+.

double check
Skak ganda!

Seperti yang sudah kita ketahui, dalam skak ganda raja harus bergerak. Ke mana pun raja Hitam melangkah, skakmat akan segera menyusul. Jika Re8, maka Putih dapat memainkan Bd8#.

double check leads to checkmate
Bd8# skakmat!

Jika Rc7 yang dipilih, maka Gd8# akan mengakhiri permainan—sebuah pengorbanan menteri yang memukau demi skak ganda yang menghasilkan skakmat!

double attack leads to checkmate
Gd8# skakmat!

Tes

Setelah mempelajari beberapa contoh skak ganda, saatnya menguji keterampilan Anda! Mungkin sebagian dari Anda merasa ragu apakah bisa mengorbankan menteri untuk menghasilkan skak ganda yang berujung pada skakmat. Coba perhatikan posisi berikut, di mana Hitam baru saja memakan gajah Putih di f4.

double check
Hitam baru saja memakan gajah Putih di f4. Apa yang harus dilakukan Putih?

Bisakah Anda menemukan petak yang tepat untuk menempatkan menteri sehingga Hitam harus memakannya? Ingat pengorbanan menteri Reti yang kita pelajari!

double check
Apakah ada pengorbanan menteri yang kuat di sini?

Benar! Ma8+ adalah langkah yang tepat! Hitam tidak punya pilihan selain memakan menteri ini. Apakah Anda ingat pola skak ganda yang menghasilkan skakmat dari contoh sebelumnya?

double check
Apakah ada skak ganda yang kuat di sini?

Tepat sekali! Langkah Kb6+ memberi skak ganda dan juga membuka skak tarik dari benteng di a1! Ini memaksa raja Hitam melangkah ke b8!

double check that leads to mate!
Skak ganda!

Sekarang saatnya memberikan pukulan akhir—bisakah Anda menemukan langkah skakmat?

double check into checkmate
Putih jalan dan memberikan skakmat.

Luar biasa! Ba8# adalah skakmat! Lihatlah—Anda baru saja mengaplikasikan tema dari artikel ini dengan mengorbankan menteri, memberikan skak ganda, dan akhirnya mencapai skakmat. Fantastis!

double check into checkmate
Ba8# skakmat!

Kesimpulan

Sekarang Anda telah mempelajari apa itu skak ganda, mengapa skak ganda penting, bagaimana skak ganda memaksa raja untuk bergerak, serta bagaimana skak ganda bisa digunakan untuk mencapai skakmat atau mendapatkan keuntungan materi! Gunakan pengetahuan ini dalam permainan Anda, dan semoga sukses menciptakan banyak skak ganda!

Jelajahi Terminologi Catur Lainnya