Pion Bebas
Ada berbagai jenis pion dalam catur, dan pion bebas adalah salah satu yang paling penting untuk dipahami, dijaga (atau dihentikan), dan berpotensi ditakuti!
Inilah yang perlu Anda ketahui tentang pion bebas:
Pion bebas memiliki jiwa, keinginan, dan ketakutan.
— J.H. Donner
Apa itu Pion Bebas?
Pion bebas adalah pion yang telah maju melampaui semua pion lawan. Dengan kata lain, tidak ada pion lawan di depannya atau pada lajur yang bersebelahan yang dapat menghentikannya untuk mencapai promosi.
Dalam posisi berikut, kita bisa melihat contoh pion bebas yang berbahaya. Harap dicatat bahwa tidak ada pion yang dapat menghentikan pion Putih di c5, karena tidak ada pion Hitam di lajur -b, -c, atau -d.
Pion bebas adalah penjahat yang harus dijaga dengan ketat. Tindakan ringan seperti pengawasan polisi tidaklah cukup.
— Aron Nimzowitsch
Jenis-Jenis Pion Bebas
Ada beberapa jenis pion bebas. Pion bebas terjaga adalah pion bebas yang dilindungi oleh pion lainnya. Dalam diagram di bawah ini, kita dapat melihat bahwa pion bebas Putih di d5 dilindungi oleh pion-e4. Ini adalah pion bebas terjaga.
Pion bebas terluar adalah pion bebas yang berada di tepi papan (biasanya di lajur -a atau -h) yang terpisah dari pion lawan oleh beberapa (atau lebih) lajur. Dalam gambar di bawah ini, kita bisa melihat contoh pion bebas terluar di a5. Karena Hitam tidak memiliki pion yang dekat dengan pion-a5, pion tersebut menjadi pion bebas terluar.
Dua pion bebas di baris keenam mengalahkan segalanya, bahkan hingga royal flush.
— Ian Rogers
Mengapa Pion Bebas itu Penting?
Pion bebas itu penting karena mereka bisa dipromosikan menjadi perwira lain. Jika pion Putih mencapai baris kedelapan atau jika pion Hitam mencapai baris pertama, maka pion itu bisa dipromosikan menjadi kuda, gajah, benteng, atau menteri (tergantung pada pilihan pemain yang mempromosikan pion tersebut).
Dalam permainan akhir, pion bebas sangat berbahaya karena lebih sedikit perwira yang bisa mencoba menghentikannya. Dalam diagram berikut, kita bisa melihat pion bebas yang tidak bisa dihentikan.
Pion bebas harus didorong.
— Anonim.
Pion bebas juga penting karena mereka biasanya berada di wilayah lawan di mana mereka dapat mengontrol petak-petak penting di wilayah lawan. Dalam diagram berikut, pion bebas terjaga di d5 tidak bisa dipromosikan dalam waktu dekat, tetapi mengontrol petak penting e6 dan c6.
Tes
Sekarang setelah Anda tahu apa itu pion bebas dan mengapa mereka penting, mari kita lihat apakah Anda bisa mengenalinya. Dalam diagram berikut, apakah pion-d5 Putih adalah pion bebas?
Tidak! Pion-d5 Putih bukan pion bebas karena Hitam memiliki pion di d6 yang berada tepat di depannya. Mari coba satu lagi! Dalam diagram berikut, apakah pion-b4 Hitam adalah pion bebas?
Ya! Pion-b4 Hitam adalah pion bebas! Poin bonus jika Anda mengenali ini sebagai pion bebas terjaga.
Kesimpulan
Sekarang Anda tahu apa itu pion bebas, mengapa itu penting, dan bagaimana mengenalinya. Nikmati pengetahuan baru Anda tentang pion bebas, dan semoga semua pion bebas Anda berhasil dipromosikan!