Terminologi Catur
Jam Catur

Jam Catur

Jam catur digunakan untuk seluruh permainan turnamen langsung atau over-the-board (OTB), hampir setiap permainan online, permainan klub kompetitif, dan bahkan digunakan di banyak permainan catur persahabatan. Mari belajar lebih banyak tentang jam catur!

Inilah yang perlu Anda ketahui tentang jam catur:


Apa Itu Jam Catur?

Jam catur digunakan untuk melacak sisa waktu yang dimiliki pemain dalam sebuah permainan catur. Jam disetel ke kontrol waktu yang digunakan sebelum permainan dimulai, jam catur menampilkan waktu untuk setiap pemain secara mandiri dan terpisah.

Waktu setiap pemain berjalan secara bergantian. Saat permainan OTB dimulai, pemain dengan buah hitam memulai dengan menekan tombol jam. Kemudian jam mulai menghitung mundur untuk pemain dengan buah putih, dan jam mereka berjalan sampai mereka melangkah dan menekan tombol mereka.

Di Chess.com, Anda tidak perlu menekan jam saat bermain catur langsung. Anda cukup melangkah, lalu jam Anda berhenti, dan waktu lawan Anda mulai berjalan. Waktu setiap pemain ditunjukkan dengan jelas saat bermain di Chess.com.

chess clock
Sisa waktu ditunjukkan dengan jelas di Chess.com.

Mengapa Jam Catur itu Penting?

Jam catur penting karena mereka melacak waktu yang tersisa dalam sebuah permainan. Jika waktu pemain habis, mereka kalah (kecuali lawan mereka tidak memiliki cukup materi untuk memberikan skakmat, maka itu remis).

Tanpa jam catur, tidak akan ada cara yang efektif untuk mengatur waktu permainan—permainan bisa bertahan tanpa batas waktu atau waktu yang sangat lama. Sebelum jam catur diperkenalkan pada tahun 1800-an, permainan kompetitif dapat berlangsung selama delapan hingga 10 jam. Sebuah pertandingan antara Howard Staunton dan Pierre St. Amant pada tahun 1843 memakan waktu 14 jam. Untuk informasi lebih lanjut tentang sejarah jam catur, Anda dapat membaca artikel ini.

Jam Analog dan Digital

Berbagai metode pengaturan waktu dalam permainan catur telah digunakan sebelum adanya jam catur, tetapi tidak ada yang ideal. Jam catur analog mulai muncul pada tahun 1880-an dan merupakan jam dua-sisi yang menunjukkan waktu untuk setiap pemain.

chess clocks
Jam catur analog digunakan sepanjang tahun.

Selain bahan yang digunakan untuk membuat jam catur (biasanya logam, kayu, dan plastik), mereka tidak banyak berubah sampai jam catur digital pertama muncul di tahun 1970-an. Jam digital membuatnya jauh lebih mudah untuk melihat dengan tepat berapa banyak waktu yang tersisa dalam permainan. Pemain dengan waktu kurang dari satu menit tidak lagi harus menebak apakah mereka memiliki waktu tersisa 15 atau 20 detik, dan sekarang dapat melihat dengan tepat berapa detik (atau bahkan milidetik) pada jam tersebut.

chess clock
Jam catur digital oleh DGT. Foto: Digital Game Technology.

Aplikasi Jam Catur Chess.com

Anda ingin bermain catur OTB tapi tidak ingin membeli jam? Cobalah aplikasi jam catur Chess.com secara gratis! Daripada Anda membawa jam analog atau digital untuk bermain game di klub atau di rumah teman, Anda dapat menginstal aplikasi jam catur Chess.com di ponsel atau tablet Anda. Jam catur hebat ini tersedia secara gratis di iOS App Store dan di Google Play Store.

chess clocks
Cobalah aplikasi jam catur Chess.com!

Kesimpulan

Sekarang Anda tahu apa itu jam catur, mengapa itu penting, perbedaan jam analog dan digital, dan banyak lagi! Cobalah aplikasi jam catur Chess.com hari ini atau mainkan game di Catur Langsung untuk melihat cara kerja jam catur di Chess.com.

Jelajahi Terminologi Catur Lainnya