Nepomniachtchi, Caruana Memenangkan Babak 6 dengan Sangat Spektakuler
GM Ian Nepomniachtchi memenangkan pertandingan ketiganya di Turnamen Kandidat 2022 dan masih memimpin dengan setengah poin, karena GM Fabiano Caruana juga mencetak poin penuh pada hari Kamis semalam. Sementara pemimpin turnamen mengalahkan GM Jan-Krzysztof Duda dengan serangan sayap raja. Caruana menyangkal dari pengorbanan kualitas yang meragukan dari GM Alireza Firouzja.
Cara menonton Turnamen Kandidat 2022
Liputan babak 7 dimulai hari Sabtu, 25 Juni pukul 19:45 WIB. Anda dapat menonton Turnamen Kandidat live di Chess.com/id/TV dan di Twitch kami, atau menonton seluruh siaran langsung kami di YouTube. Anda juga dapat mengikuti seluruh detail kejuaraan di sini pada halaman live event kami.
Setelah "mengalami hari buruk yang kami alami di Madrid," seperti yang dikatakan IM Danny Rensch, istilah balapan kuda telah digunakan di sana-sini. Mungkin terlalu dini untuk itu, tetapi tepat setelah babak6 usai, penulis memperkirakan peluang Nepomniachtchi atau Caruana memenangkan turnamen sekitar 70 persen. Ketika analisis GM Sam Shankland telah terbit, ternyata dia memberikan angka yang sama persis.
Selain situasi turnamen, klasemen, dan seluruhnya (Firouzja di posisi terakhir? Ufff!), hari Kamis ini juga merupakan hari yang benar-benar fantastis untuk catur secara umum. Kami memiliki taktik gila yang luar biasa, pengorbanan, raja yang berjalan-jalan, langkah bolak-balik, kemenangan yang terlewatkan... semuanya.
Radjabov-Rapport ½-½
Terakhir kali Teimour Radjabov memenangkan pertandingan catur klasik pada 2 Oktober 2019, di final Piala Dunia FIDE melawan GM Ding Liren. Sejak saat itu, ia mencatatkan 34 pertandingan tanpa kemenangan, yang seharusnya berakhir hari ini. Tidak menyadari sama sekali bahwa lawannya telah melakukan kesalahan, GM Azerbaijan ini tidak memainkan langkah yang mematikan, melainkan memaksakan hasil remis.
Sejak awal, permainan telah berjalan dengan sangat menarik, karena Radjabov telah menyiapkan sesuatu untuk melawan sisilia Taimanov dari Rapport, yang sekarang dimainkan oleh GM Hungaria itu di ketiga permainan hitamnya.
Radjabov has cooked up something spicy for Rapport in the opening today 🔥!#FIDECandidates pic.twitter.com/6qe8Jl8tEW
— ChesscomLive (@ChesscomLive) June 23, 2022
Ternyata Rapport telah mempersiapkannya. Selama 15 langkah, para pemain mengikuti permainan catur cepat antara GM Maxime Vachier-Lagrave dan Nepomniachtchi dari tahun lalu, ketika Radjabov melakukan langkah novelty 16.Gg6+.
Rapport tampaknya sudah siap karena ia dengan cepat memainkan langkah 16…Rd7, dan menyebabkan Radjabov harus berpikir lama untuk pertama kalinya: 27 menit untuk langkah 17.Gg5. Langkah ini juga membuat Rapport berpikir juga: 17 menit untuk membalasnya, dan permainan benar-benar "lepas landas". Permainan ini layak diberi label "jangan coba ini di rumah".
The draw percentage may be 80% at #FIDECandidates but the @rjrapport castling percentage is only 50%
— Mike Klein (@ChessMike) June 23, 2022
Photo: @keti_chess pic.twitter.com/gzOOhir6cn
Setelah beberapa langkah kemudian terjadi pertukaran menteri, tapi tidak berarti permainan saat ini berada di perairan yang lebih tenang.
Posisi setelah 25...Kg4!?
Langkah Rapport 25…Kg4 merupakan langkah yang indah. Dia meninggalkan bentengnya di b2, tetapi akan menyerang balik dengan langkah 26…Bxf2+ dan 27…Bxb2. Hitam memiliki kompensasi yang cukup di sana, tetapi menurut engine, tidak lebih dari itu.
It did look dangerous and so Radjabov went for another line which involved some complicated tactics as well, but as so often, the engine kept saying 0.00 and the resulting endgame was indeed roughly equal.
Beberapa langkah kemudian, tampaknya Hitam menjadi satu-satunya yang memiliki peluang, tetapi dia harus memainkan langkah yang akurat 36…Bf8 untuk mengontrol lajur-f. Dengan 45 menit waktu tersisa, Rapport kehilangan posisi mengancamnya dan ia melangkah 36…Bg4?!, memungkinkan Radjabov untuk mengambil alih lajur-f. Di sana, 37…c5 masih cukup untuk menahan posisi bagi Hitam, tetapi memakan h4 juga akan kalah.
Tetapi kemudian giliran Radjabov yang melakukan kontrol waktu yang buruk. Dengan waktu lima menit yang tersisa untuk dua langkah, dia hanya berpikir 16 detik untuk melangkah 39.Bf7, ada langkah yang lebih baik 39.Gh2! yang akan membuatnya menang. Pepatah klasik berlaku di sini: Ancaman lebih kuat daripada eksekusinya.
Rapport langsung memberitahunya setelah pertandingan usai, yang juga terlihat dari kamera. Radjabov terlihat bingung tetapi masih bisa menghela nafas lega setelah mengalami permainan yang menegangkan.
Anotasi oleh GM Rafael Leitao.
Nakamura-Ding ½-½
Nakamura memenangkan pertandingan catur klasik pertama mereka di Sinquefield Cup 2016, namun setelah itu para pemain ini bermain remis enam kali berturut-turut. Hari ini adalah yang ketujuh, dengan permainan yang sangat baik dari keduanya. Pada dasarnya, hanya game inilah pada hari Kamis yang keseimbangannya tidak begitu terganggu.
Dengan 11.Gxc6 Nakamura menyimpang dari permainan Ding di babak kedua, di mana Duda memainkan 11.Kf1. Pemain asal Cina itu kini telah membuat langkah baru: 15...Ma7, di mana 15...Mb7 adalah langkah yang dimainkan pada partai Giri-Anton, Batumi 2019.
Sementara Ding mulai berpikir hampir pada setiap langkah, Nakamura justru terus bermain dengan cepat, hingga langkah ke-25.
"Berapa banyak persiapan opening yang dibawa Hikaru dalam turnamen ini?" Rensch bertanya-tanya dalam siaran Chess.com. Ya, sangat banyak.
Perlu dicatat bahwa selain Nakamura memiliki hubungan yang baik dengan beberapa GM, ia juga masih bekerja dengan Kris Littlejohn di Madrid, seorang pemain dengan rating FIDE 2156 yang cukup sederhana, tetapi ahli dalam menyiapkan pembukaan menggunakan engine. Nakamura/Littlejohn telah bersama selama lebih dari satu dekade, dan ini cukup berhasil.
Menurut engine, dia mungkin tidak mendapatkan banyak hal di atas papan, tetapi setidaknya Nakamura mendapat keunggulan besar pada kontrol waktunya, yaitu setelah langkah ke-25 masih tersisa satu jam 52 menit (!) vs 45 menit.
Hal ini tidak menghentikan Ding untuk menemukan langkah yang sangat baik seperti 25…Gxb5 dan 35…Mxb2, dan dia dapat menahan seluruhnya. Para komentator setuju bahwa ini adalah permainan yang hebat oleh Ding, karena telah bertahan dari tekanan lawan dengan persiapan yang cemerlang.
Anotasi oleh GM Rafael Leitao.
Nepomniachtchi-Duda 1-0
Perpaduan antara King's Indian Attack dan Catalan dalam permainan ini ternyata cukup teoritis. Contohnya, telah banyak dimainkan oleh GM Jerman Rasmus Svane. Bagaimanapun Duda pasti lengah karena jika kita melihat tiga tahun terakhir, Nepomniachtchi memainkan 1.Kf3 hanya delapan persen dari permainan putihnya (vs. 78 persen dengan 1.e4).
Meskipun memiliki sedikit pengalaman dalam variasi ini, grandmaster Rusia itu merasa seperti "ikan dalam air" saat ia memainkan langkah novelty 13.Bc1, menyimpang dari permainan antara kedua rekannya (13.Rh2 yang dijalankan di partai Svidler-Karjakin, Wijk aan Zee 2018).
Nepomniachtchi: "Kurang lebih untuk pertama kalinya di turnamen saya mendapatkan posisi yang telah saya siapkan sebelum pertandingan. Itu cukup membantu."
Nepomniachtchi hits Duda with a novelty. 🎙️ @GM_Hess explains some ideas ⬇️.#FIDECandidates pic.twitter.com/xGtrgBLKId
— ChesscomLive (@ChesscomLive) June 23, 2022
Seperti pada partai Nakamura-Ding, awalnya Nepomniachtchi hanya memiliki keunggulan di waktu (90 menit vs. 49 untuk Duda di langkah ke-16) tetapi tidak begitu banyak keunggulan di papan. Namun, itu adalah perspektif engine; sudah jelas bahwa posisi itu jauh lebih sulit dimainkan untuk Hitam.
Duda harus menemukan 19…Gd4 yang tampak aneh, tetapi tidak mengherankan jika dia tidak menemukannya. Langkah tidak akurat terkecil dari lawannya adalah yang dibutuhkan oleh Nepomniachtchi untuk menciptakan serangan yang luar biasa di sayap raja, sementara gajah Duda terjebak di h7.
Seperti yang dikatakan IM Almira Skripchenko: "Ini bukan posisi yang ingin Anda dapatkan melawan Ian. Sekali lagi dia berada dalam zona nyamannya."
Duda memiliki 31 menit untuk 15 langkah tersisa hingga langkah ke 40, yang akan menambah berat dalam posisinya. Namun, Nepomniachtchi melewatkan kemenangan yang lebih cepat, hanya pada langkah ke-26 segalanya benar-benar terlihat tidak bagus untuk pemain Polandia itu, yang seharusnya memakan pion di h7.
Jika ada keraguan tersisa bahwa Nepomniachtchi akan memenangkan game ketiganya di turnamen ini, Stockfish 15 NNUE cloud engine dalam halaman event kami cukup jelas menunjukkan keunggulan +100 (!) dan akan segera skakmat untuk Hitam, dengan kedalaman engine (depth 49).
Setelah menyerah, Duda meninggalkan ruang pertandingan dengan cepat. Dia perlu mengabaikan permainan ini secepat mungkin tetapi akan ada hari istirahat sebelum babak selanjutnya. Nepomniachtchi, pada gilirannya menunjukkan wajah sedikit terkejut yang menyenangkan. Hanya sedikit yang mengira ia akan mendapatkan poin +3 setelah babak keenam.
Babak keenam Kandidat ini, telah melihat dua pemimpin yang telah memperpanjang keunggulan mereka. Dengan Nepo dan Caruana satu setengah dan setengah poin lebih unggul daripada lainnya, ini akan terlihat seperti balapan dua kuda saat ini. Tetapi, yang dibutuhkan hanyalah satu babak di mana mereka berdua kalah supaya kesempatan juara dalam turnamen menjadi terbuka lebar lagi. Saya masih mengatakan mereka hanya memiliki peluang 70 persen untuk menang antara mereka berdua. Nepo memainkan game yang fantastis hari ini.
Firouzja-Caruana 0-1
Dalam turnamen ini, ada baiknya ketika Nepomniachtchi tidak menjadi kandidat satu-satunya yang sudah tidak bisa dikejar lagi poinnya. Caruana berhasil bertahan setengah poin di belakang saat ia mencetak kemenangan penting dengan buah Hitam, kemenangan ketiganya dalam catur klasik melawan Firouzja selain dengan empat hasil remis, dan tidak pernah kalah.
Dalam posisi yang sangat standar di pembukaan Closed Catalan, Firouzja mengejutkan lebih awal dengan langkah 6.Md3. Ini jarang terjadi, tetapi bukannya tidak diketahui karena telah menjadi spesialisasi GM Boris Gelfand, pemain Israel yang menjadi penantang kejuaraan dunia satu dekade lalu.
Caruana mengatakan dia sudah keluar dari langkah teks di sana: "Saya cukup banyak memainkan langkah saya sendiri, tetapi OK langkah saya datang dengan natural dan logis."
Bisa dibilang terdapat dua novelty dalam game ini. Langkah Caruana 9...Kxd4 belum pernah dimainkan dalam posisi itu, namun permainan selanjutnya transposisi ke dalam salah satu permainan Gelfand, ketika Firouzja menyimpang dengan 12.Mg4 (Gelfand memainkan 12.Md3).
Bagaimanapun Caruana merepons ide Firouzja dengan baik dan dapat menyeimbangkan posisi dalam permainan.
Jelas tidak terlalu senang dengan situasinya, Firouzja menghabiskan 39 menit pada langkah ke-13 nya tetapi melakukan variasi yang tidak disetujui oleh komentator kami. Ada yang tidak beres.
Setelah waktu tersisa hanya 18 menit (vs. hampir satu jam untuk Caruana) Firouzja memutuskan untuk mengorbankan kualitas, tetapi itu juga tidak berhasil.
"Saya tidak tahu jika dia mengorbankan kualitas," kata Caruana. "Saya mengira dia tidak melewatkan 21…f5 karena dia melangkah dengan sangat cepat untuk membalasnya, tetapi dia membiarkan untuk posisi ini dimana jelas lebih baik untuk Hitam."
22.Gxf5 akan lebih baik daripada memakan dengan pion, meskipun tidak dapat kembali mendapatkan benteng karena 22…Me8. Dalam permainan tersebut, Caruana kemudian menang pion dan bermain akurat hingga akhir untuk membawa pulang poin kemenangan.
Anotasi oleh GM Rafael Leitao.
Seperti pada babak pertama, Caruana dan Nepomniachtchi memenangkan pertandingan mereka di hari yang sama. Jika ada pemain lain yang ingin menyalip mereka, mereka harus lebih cepat.
Di peringkat terbawah klasemen, kami menemukan Firouzja, pemain yang paling ingin ditemui oleh Carlsen di kejuaraan dunia berikutnya. Caruana dan Nepomniachtchi juga mengunggulinya lagi dalam live ratings.
"Jelas dia tidak bermain di level biasanya," kata Caruana tentang awal Firouzja yang mengecewakan. "Ini mungkin tekanan karena pertama kalinya, tetapi kami hanya bisa berspekulasi."
Klasemen Sementara Setelah Babak Enam
Pairing Babak 7
Babak 7 | 25 Juni, 2022 | 20:00 WIB |
Rapport | - | Nepomniachtchi |
Duda | - | Nakamura |
Ding | - | Firouzja |
Caruana | - | Radjabov |
Liputan Sebelumnya:
- Nepomniachtchi Pertahankan Posisi Puncak Klasemen di Madrid
- Nepomniachtchi Mengalahkan Firouzja, Kini Menjadi Satu-Satunya Pemimpin
- Nakamura Bertahan secara Mengesankan pada Hari yang Penuh dengan Hasil Remis
- Caruana dan Nepomniachtchi Menang, dan akan Bertarung untuk Menjadi Pemimpin
- Turnamen Kandidat FIDE 2022: Informasi dan Regulasi
- Nakamura Bounces Back, Grinds Down Radjabov As Rivals Draw
- Caruana To Play His 4th Candidates: 'I Don't Actually Look At The Prize Fund'
- Which Candidate Has The Best Post-Pandemic Performance Rating
- Who Will Win The Candidates: The Case For Each Player
- Who Will Win The 2022 Candidates?