Armenia Pertahankan Keunggulan di Kategori Terbuka; India Memimpin di Kategori Wanita; Gukesh 7/7
Unggulan ke-12 Armenia menahan unggulan teratas AS untuk bermain imbang 2-2 dalam kesimpulan dramatis untuk pertandingan menegangkan yang melibatkan blunder oleh GM Sam Shankland dan mempertahankan keunggulan dengan 13 match poin setelah babak ketujuh Olimpiade Catur FIDE ke-44. GM Gabriel Sargissian mengalahkan GM Fabiano Caruana di papan satu, dan semua pertandingan lainnya juga berakhir dengan menentukan. Uzbekistan, India 2, India, AS, Jerman, dan Kazakhstan termasuk di antara tim-tim yang menempati peringkat kedua hingga ke-13 dengan 12 match poin.
GM Dommaraju Gukesh dari India 2 mempertahankan rekor bersihnya 7/7 dengan kemenangan dengan buah hitamnya atas GM Carlos Daniel Albornoz Cabrera dari Cuba. IM Conor E Murphy (2404) dari Irlandia melanjutkan performa impresifnya untuk mengalahkan GM Fawzy Adham dari Mesir untuk mempertahankan skor 6/6. Dengan mengalahkan kandidat juara dunia GM Jan-Krzysztof Duda (2750) dari Polandia, GM Mark Paragua (2461) membuat negaranya unggulan ke-62 Filipina, menahan unggulan kelima Polandia dengan skor 2-2. Dalam pertandingan penting lainnya, unggulan ke-15 Perancis menahan unggulan ketujuh Belanda untuk bermain imbang 2-2 sementara unggulan ke-40 Kazakhstan mengalahkan unggulan keempat Spanyol dengan skor 2.5-1.5.
India memimpin dengan 14 match poin di Olimpiade Catur Wanita FIDE dengan kemenangan 2.5-1.5 atas Azerbaijan, bahkan setelah IM Gunay Mammadzada mengalahkan GM Koneru Humpy di papan satu. Ukraina, Armenia, dan Georgia berada di peringkat kedua sampai keempat dengan 12 match poin.
WIM Oliwia Kiolbasa (2376) dari Polandia mengalahkan Beloslava Krasteva (2249) dari Bulgaria untuk mempertahankan skor 7/7 dalam performa yang patut dicatat. Namun, unggulan ke-15 Bulgaria tampil meyakinkan di papan lain untuk menahan unggulan keempat Polandia untuk bermain imbang 2-2. Unggulan ke-27 Greece mengalahkan unggulan ke-11 India 2 dengan skor 2.5-1.5, dan unggulan ke-23 Republik Ceko menahan unggulan ke-13 Spanyol untuk bermain imbang 2-2.
Cara Menonton Olimpiade Catur ke-44
Anda dapat menonton Olimpiade Catur FIDE ke-44 dan Olimpiade Catur Wanita secara langsung di Chess.com/id/TV dan di saluran Twitch kami, atau menonton seluruh siaran langsung kami di YouTube Chesscom Indonesia.
Anda juga dapat mengikuti seluruh detail kejuaraan di halaman event kami dengan mengikuti link berikut: 44th FIDE Chess Olympiad | 44th FIDE Women's Chess Olympiad.
Intensitas Olimpiade
Permainan catur menuntut konsentrasi yang intens di atas papan. Setiap pemain memberikan upaya maksimal mereka dalam permainannya. Pada saat-saat seperti itu, terkadang cukup untuk mengamati pemain untuk mendapatkan hiburan. Bahkan tidak perlu melihat posisi di papan untuk menikmati permainan. Aula pertandingan Olimpiade adalah sebuah arena di mana Anda dapat melihat berbagai macam pemain dari berbagai belahan dunia yang memberikan tempat terbaik di papan permainan. Kehadiran pemain di papan, keinginan untuk menang, tekad untuk memberikan yang terbaik di papan dan tingkat konsentrasi tertinggi mereka semua adalah kesenangan penonton dan juga fotografer.
Kategori Terbuka
Pertandingan paling penting hari itu adalah pertandingan papan atas antara pemimpin turnamen Armenia dengan unggulan teratas AS. GM Levon Aronian diistirahatkan dalam pertemuan itu, tidak dimainkan melawan Armenia, negara kelahirannya.
Kurang dari satu setengah jam pertandingan, permainan GM Wesley So melawan GM Hrant Melkumyan berubah secara dramatis ketika So melangkah 18.Gh6 yang tampak seperti blunder, meski dimainkan setelah lebih dari 10 menit berpikir. Melkumyan menyerah dan bermain 18...e4 hanya dalam beberapa menit. Karena So muncul dengan konsep yang indah sebagai balasannya, partai ini dianalisis dalam Game of the Day kami:
Pengorbanan So yang indah dan melibatkan pengorbanan menteri sangat dipuji oleh GM Peter Svidler yang berkomentar: "Posisi ini akan ada di setiap buku latihan selama-lamanya. Ini akan dimasukkan dalam setiap koleksi taktik mulai hari ini sampai kita tidak lagi bermain catur!"
What is happening 🫠 Conor Murphy moves to 6/6 for the event; crushing his latest GM opponent rated 2471! This match also stands at 1.5-1.5 with @irish_tarun pressing for the match win in an even ending. @FIDE_chess @chennaichess22 #ChessOlympiad pic.twitter.com/7J6rogePrQ
— Irish Chess Union (@IrishChessUnion) August 5, 2022
Lihat selengkapnya di sini.
Kategori Wanita
Mammadzada membuat kejutan besar dengan mengalahkan Humpy pada papan satu dalam pertemuan Azerbaijan vs. India:
Di papan kedua, setelah berusaha keras dalam ending benteng yang imbang, GM Dronavalli Harika melewatkan sebuah peluang:
Neiksans datang dengan kutipan pada akhir ending benteng: "Dalam ending benteng, jika Anda memiliki pion ekstra, maka itu pasti remis. Tetapi jika itu imbang, maka Anda menang!"
Lihat hasil selengkapnya di sini.
Tim Indonesia
Tim Putri Indonesia
Tim Putri Indonesia mengalahkan Mexico dengan skor meyakinkan 3-1. IM Medina Warda Aulia (2374) sukses mengalahkan lawannya WIM Guerrero Rodriguez, Alejandra (2006) dengan partai mini 21 langkah. Lawan Medina tampak kebingungan karena Hitam bermain diluar dugaan, tidak seperti opening yang biasa dimainkan oleh Medina. Sehingga ia melakukan langkah-langkah yang tidak akurat hingga akhirnya menyerah setelah medina memakan pion di e4 dengan kudanya.
Kemenangan kedua disusul WIM Dewi Ardhiani Anastasia Citra (2257) melawan WCM Avila Fraire, Ameyalii (1907) dengan langkah taktis yang dia temukan pada langkah ke-21, Ka5. Jawaban Putih di sini kurang baik yaitu memainkan Gd4, sehingga Hitam mendapatkan keunggulan yang mutlak.
Sedangkan dua pemain lainnya yaitu IM Irene Kharisma Sukandar (2373) dan WNM Fariha Mariroh (1839) keduanya berakhir remis. Partai Irene dan Fariha sebenarnya merupakan partai menang, namun sayang sekali masih belum dapat dimanfaatkan oleh keduanya.
Tim Putra Indonesia
Tim Putra Indonesia harus mengakui keunggulan dari Republik Ceko, setelah dikalahkan dengan skor 3-1. GM Susanto Megaranto (2529) kalah melawan GM David Navara (2668), sedangkan IM Yoseph Theolifus Taher (2463) belum mampu meraih poin dari GM Zbynek Hracek (2555).
Sementara dua papan lainnya berakhir remis, yaitu GM Novendra Priasmoro (2494) melawan GM Nguyen, Thai Dai Van (2629) dan pada papan empat IM Mohamad Ervan (2402) menahan GM Peter Michalik (2559). Ini merupakan performa yang bagus dan stabil dari Ervan, tercatat dari 6 pertandingan Ervan berhasil meraih 4 poin dengan rincian 2 kali menang dan 4 kali remis.
Babak kedelapan akan dimulai Sabtu, 6 Agustus 2022 pukul 16:30 WIB. Tim Putri Indonesia menghadapi Serbia, dan Tim Putra menghadapi Yemen.
Pastikan Anda tidak ketinggalan untuk menonton siaran langsung pertandingan Olimpiade Catur 2022, melalui channel Youtube dan Twitch Chesscom Indonesia. WIM Chelsie Monica dan FM Masruri Rahman akan memberikan analisis lengkap dari seluruh partai tim Indonesia. Jadi, tunggu apalagi? Nyalakan notifikasimu sekarang!
Liputan Sebelumnya:
- Armenia Pemimpin Tunggal di Kategori Terbuka, India di Kategori Wanita, Gukesh 6/6 di Papan Satu
- India 2, Armenia Memimpin Kategori Terbuka; India, Georgia, Romania Memimpin Kategori Wanita
- Tim Indonesia Kembali Bangkit di Babak Keempat Olimpiade
- Tim Indonesia Harus Merelakan Poin di Babak Ketiga
- Pecatur Putri Indonesia Sapu Bersih Dua Babak Pertama Olimpiade Catur 2022
- Tim Indonesia Raih Poin Kemenangan di Babak Pertama Olimpiade
- 44th FIDE Chess Olympiad Inaugurated In Chennai, India
- Olimpiade Catur FIDE ke-44: Seluruh Informasi
- Olimpiade Catur Wanita FIDE ke-44: Seluruh Informasi