Warta
Nakamura Mengeliminasi Carlsen Setelah Mouse Slip yang Dramatis, Kini Maju ke Grand Final

Nakamura Mengeliminasi Carlsen Setelah Mouse Slip yang Dramatis, Kini Maju ke Grand Final

AnthonyLevin
| 0 | Liputan Acara Catur

GM-favorit para fans Hikaru Nakamura dan Magnus Carlsen menampilkan pertandingan sensasional lainnya, kali ini di Final Losers Braket Champions Chess Tour Chessable Masters 2023. Setelah dua kali remis, Nakamura memenangkan partai armageddon setelah dengan gigih mempertahankan posisinya yang sulit untuk waktu yang lama. Di detik-detik terakhir pertandingan, Carlsen melakukan mouse slip fatal yang mengakibatkan ia kehilangan menteri.

Malam puncak Grand Final akan menampilkan pertandingan all-American, antara GM Hikaru Nakamura dan GM Fabiano Caruana, yang sebelumnya telah mengalahkan Nakamura sekali pada hari Rabu kemarin.

Pada pertandingan semalam sebelum melawan Nakamura, Carlsen mengalahkan GM Levon Aronian dengan skor 2-0. 

Di Divisi II, GM Nodirbek Abdusattorov akan menghadapi GM Maxime Vachier-Lagrave di Grand Final. Ini juga akan menjadi partai rematch, karena sebelumnya Abdusattorov telah mengalahkan Vachier-Lagrave di Final Winners Braket dengan skor telak 3-0. Namun, GM Prancis itu berhasil mengalahkan GM Anish Giri di Final Losers Braket untuk mendapatkan kesempatan keduanya memenangkan turnamen.

GM Amin Tabatabaei menjadi juara Divisi III setelah mengalahkan GM Alexey Sarana di Grand Final. Setelah masing-masing memenangkan satu pertandingan dalam tiga pertemuan pertama, grandmaster Iran tersebut merebut posisi teratas di game keempat dan terakhir. 

Grand Final Chessable Masters akan dimulai hari Jumat, 7 April 2023 pukul 22:00 WIB.

Cara Menonton Champions Chess Tour
Anda dapat menonton Champions Chess Tour Chessable Masters 2023 di Chess.com/id/TV. Anda juga dapat menikmati pertandingan di saluran Twitch kami dan menonton seluruh siaran langsung di YouTube Chess.com Indonesia. Seluruh pertandingan dari event tersebut dapat Anda lihat di halaman event kami.

Siaran langsung Chess.com Indonesia, dipandu oleh WIM Chelsie Monica dan WNM Fariha Mariroh.


Divisi I

Semifinal Losers Braket: Carlsen-Aronian 2-0

Sang juara dunia memenangkan pertandingan secara meyakinkan dengan memenangkan kedua game tersebut. Jika dilihat dari skor head-to-head catur cepat, Carlsen lebih unggul dengan 11 kemenangan melawan Aronian.

Carlsen memenangkan game pertama dengan gaya khasnya, ending yang panjang. Di game kedua, saat ia hanya membutuhkan hasil remis untuk memenangkan pertandingan, Carlsen dengan buah hitam justru mendapatkan posisi unggul. Di middlegame, dia mengorbankan kualitas, dan meskipun dia melewatkan kemenangan langsung pada satu momen, hasilnya tetap sama pada akhirnya.

Aronian yang melihat tidak ada perbedaan antara poin nol dan poin setengah, mencoba untuk menghindari hasil remis di game kedua, tetapi justru berakhir kalah.

Aronian mendapatkan $12,500 dan 50 poin tour untuk finish di peringkat keempat Divisi I.

Final Losers Braket: Carlsen-Nakamura 1-2

Jika para penggemar catur menantikan pertandingan antara Carlsen dan Nakamura, maka penantian itu telah diwujudkan semalam. Tetapi, siapa yang menyangka bahwa pertandingan ini akan berlangsung di Losers Braket?

Terlepas dari pertemuan head-to-head mereka baru-baru ini yang sangat ketat, Carlsen memimpin rekor mereka dalam catur cepat dengan sembilan kemenangan. Namun, dalam pertandingan terakhir, Nakamura tampaknya telah menemukan cara untuk melawan sang juara dunia.

Game pertama adalah pertarungan yang memukau karena Carlsen mengorbankan dua pion tetapi memiliki kompensasi jangka panjang. Dalam permainan catur tingkat-tinggi oleh kedua pemain, permainan akhirnya mereda menjadi remis dalam ending gajah dengan warna yang berlawanan.

Game kedua menampilkan ide h4-awal yang menarik dari Carlsen di Nimzo-Indian, tetapi juga berakhir remis setelah 28-langkah.

Pertandingan berlanjut pada pertempuran armageddon antara kedua raksasa catur ini. Carlsen, yang memiliki waktu 15 menit melawan Nakamura 9 menit 17 detik (dengan peluang remis), memiliki keunggulan yang cukup besar di beberapa titik permainan. Tetapi, bagaimanapun juga Nakamura tidak akan menyerah—dia tetap berjuang.

Pertarungan sengit itu sampai ke detik-detik terakhir pertandingan. Game armageddon tidak ada increment, jadi kedua pemain harus berhati-hati atas waktunya. Dengan 25 detik melawan 15 detik Nakamura, Carlsen memberikan menterinya karena mouse slip pada langkah ke-63 dan kemudian menyerah. Namun, sebagai pujian untuk Nakamura, dia dapat mempertahankan posisi yang sulit dan secara objektif seimbang sebelum lawannya melakukan blunder.

GM Rafael Leitao meliput pertandingan terakhir yang intens dalam Game of the Day kami, yang telah dijelaskan di bawah ini.

GM Rafael Leitao GotD

Analisis pertandingan Nakamura juga dapat Anda lihat dalam video di bawah ini:

Dengan mengenakan kaos bertuliskan "I LITERALLY DON'T CARE" (semuanya dalam huruf kapital), Nakamura dalam wawancaranya membagikan perbandingan berikut untuk menjelaskan persaingannya dengan Carlsen: "Ini seperti membandingkan New York Yankees dan Boston Red Socks. Maksud saya, Red Socks memenangkan World Series pada tahun 1918; kemudian mereka tidak menang lagi sampai, kemungkinan tahun 2004."

"Anda tahu, beberapa tahun terakhir saya menemukan cara untuk bermain dengan baik... Saya pikir hal utama adalah saya tidak kalah melawan Magnus. Di masa lalu, saya akan kalah dengan sangat cepat."

Carlsen tereliminasi dari turnamen dengan $15.000, 75 poin tour, dan tiket ke Divisi I pada event selanjutnya. Tiga pemain yang finish teratas di divisi I akan otomatis ditempatkan di Divisi I event selanjutnya.

Klasemen Divisi I

Divisi II

Abdusattorov dan Vachier-Lagrave akan kembali berhadapan untuk kedua kalinya di Grand Final Divisi II. 

Pertemuan pertama mereka terjadi sangat sepihak; Abdusattorov memenangkan setiap game dari tiga pertandingan, dan tidak membutuhkan game keempat karena sudah menang 3-0.

Vachier-Lagrave mengorbankan materi di setiap pertandingan, tetapi tidak ada satu pun yang menguntungkannya. Yang pertama, dia mengorbankan menterinya; yang kedua, sebuah benteng; dan yang ketiga, sebuah gajah. GM Prancis ini bermain tidak seperti biasanya, dia bahkan tidak berhasil melewati langkah ke-40.

Di game kedua, Vachier-Lagrave menemukan pengorbanan benteng yang menarik, tetapi itu dibalas dengan langkah bertahan yang lebih mengesankan. Permainan kemudian diakhiri dengan skakmat-satu-langkah.

Hanya satu orang pemenang di Grand Final yang mendapatkan tiket masuk ke Divisi I event selanjutnya pada bulan Mei. Ini juga dilengkapi dengan jaminan hadiah minimal $7.500.

Klasemen Divisi II

Divisi III

Tabatabaei membawa pulang $5,000 dan 20 poin tour setelah menjadi juara pertama di divisi III. Pertemuan empat-game terakhir melawan Sarana adalah pertandingan ketat yang diputuskan saat game keempat.

Game keempat itu menampilkan ending benteng yang panjang. Sebagai gantinya, kita akan melihat kemenangan Tabatabaei di game pertama, yang menampilkan serangan ganas meskipun tanpa menteri.

Sarana memenangkan $3.600 dan 15 poin tour untuk finish di peringkat kedua Divisi III.

Klasemen Divisi III


Champions Chess Tour 2023 (CCT) adalah sirkuit catur terbesar yang menggabungkan fitur terbaik dari Champions Chess Tour edisi sebelumnya dengan Chess.com Global Championship. Tour ini terdiri dari enam event yang berlangsung sepanjang tahun dan berpuncak pada Final secara langsung pada bulan Desember. Dengan menampilkan pemain terbaik dunia dan dana hadiah $2,000,000, CCT menjadi kejuaraan terpenting Chess.com hingga saat ini.

Pemain dengan gelar Grandmaster memenuhi syarat untuk masuk otomatis ke Fase Play-In. Pemain dengan gelar lain (IM dan di bawahnya) dapat bermain di Kualifikasi yang berlangsung setiap hari Senin mulai 13 Februari, kecuali pada minggu yang terdapat jadwal Play-In atau Knockout (total 21 kualifikasi). Tiga pemain teratas dari setiap Kualifikasi berhak untuk berpartisipasi dalam Play-In yang akan datang.


Liputan sebelumnya:

AnthonyLevin
NM Anthony Levin

NM Anthony Levin caught the chess bug at the "late" age of 18 and never turned back. He earned his national master title in 2021, actually the night before his first day of work at Chess.com.

Anthony, who also earned his Master's in teaching English in 2018, taught English and chess in New York schools for five years and strives to make chess content accessible and enjoyable for people of all ages. At Chess.com, he writes news articles and manages social media for chess24.

Email:  [email protected]

Facebook:  https://www.facebook.com/anthony.seikei/ 

Twitter: https://twitter.com/alevinchess

Instagram: https://www.instagram.com/anthonylevinchess/

Selengkapnya dari NM AnthonyLevin
Carlsen Akan Hadapi Niemann di Perempat Final Kejuaraan Dunia Catur Kilat

Carlsen Akan Hadapi Niemann di Perempat Final Kejuaraan Dunia Catur Kilat

Pecatur Indonesia Irene Sukandar Tembus 9 Besar Dunia! Murzin dan Humpy Raih Gelar Juara Dunia Catur Cepat 2024

Pecatur Indonesia Irene Sukandar Tembus 9 Besar Dunia! Murzin dan Humpy Raih Gelar Juara Dunia Catur Cepat 2024