Artikel
Kejuaraan Catur Kilat I'M Not A GM 2022: Informasi Kejuaraan

Kejuaraan Catur Kilat I'M Not A GM 2022: Informasi Kejuaraan

CHESScom
| 63 | Lainnya

Kejuaraan Catur Kilat I'M Not A GM 2022 (IMSCC) adalah kejuaraan yang dimainkan di Chess.com dimana beberapa IM terkuat bersaing dalam serangkaian pertandingan catur kilat. Kejuaraan ini berlangsung dari 9 Mei hingga 15 Juni, dengan para pemain yang memperebutkan total hadiah $10,000 dan gelar IM tercepat di dunia. 


Siaran Langsung

Anda dapat menonton seluruh pertandingan Kejuaraan Catur Kilat I'M Not A GM 2022 secara langsung di Chess.com/TV atau di saluran Twitch. Anda juga dapat menonton seluruh siaran langsung kami di YouTube.com/ChesscomLive. Anda dapat menonton dan menikmati seluruh komentar ahli dari GM Daniel Naroditsky dan GM Robert Hess, dan jangan lupa untuk membuka halaman Event kami untuk mengetahui setiap detail aksi.

Pemain

Braket

IMSCC 2022 Bracket

Format

IMSCC 2022 adalah kejuaraan dengan 16 pemain dengan eliminasi tunggal yang mengikuti format Kejuaraan Catur Kilat lainnya. Setiap pertandingan terdiri dari dua segmen catur kilat/blitz dan diikuti oleh segmen catur peluru/bullet:

  • 16-pemain, braket-eliminasi tunggal.
  • Pertandingan terdiri dari tiga segmen: 75 menit pertandingan 5+1, 45 menit pertandingan 3+1, dan 25 menit pertandingan 1+1. Pemain dengan unggulan/seeded lebih tinggi memainkan buah Putih terlebih dahulu.
  • Pemain mendapatkan 1 poin jika menang, 0.5 poin jika remis, dan 0 poin jika kalah.
  • Pemain dengan poin terbanyak di akhir pertandingan akan menjadi pemenangnya.
  • Permainan yang dimulai sebelum waktu segmen berakhir dihitung terhadap skor akhir. 

I'm Not a GM Speed Chess Championship Format

Tiebreak

Jika pertandingan berakhir seri setelah pertandingan 1+1 terakhir, tiebreak berikut berlaku:

  • Empat pertandingan 1+1 mini-match, pemain dengan seeded yang lebih tinggi bermain buah Putih terlebih dahulu.
  • Jika masih tetap seri, pemain akan berlanjut pada permainan armageddon dengan sistem penawaran untuk Hitam. Setiap pemain secara pribadi mengkomunikasikan jumlah waktu yang mereka bersedia untuk bermain sebagai Hitam dengan peluang seri. Pemain dengan tawaran yang lebih rendah memainkan Hitam, dan yang lainnya bermain sebagai Putih dengan kontrol waktu 5 menit. Jika tawarannya seri, pemain dengan seeded yang lebih tinggi memilih warna.

Jadwal

IMSCC 2022 berlangsung dari 9 Mei hingga 15 Juni. Anda dapat melihat jadwal pertandingan di bawah ini:

  • Babak 16 besar: 9-27 Mei
  • Perempat final: 3-8 Juni
  • Semi final: 9-13 Juni
  • Final: 15 Juni 

Di bawah ini Anda dapat melihat hari dan waktu setiap pertandingan yang telah dikonfirmasi:

  • 9 Mei pukul 12 p.m. PT/21:00 CET: IM Levy Rozman vs. WGM Nemo Zhou
  • 11 Mei pukul 11 a.m. PT/20:00 CET: IM Greg Shahade vs. IM Lawrence Trent
  • 13 Mei pukul 11 a.m. PT/20:00 CET: FM James Canty III vs. IM Kostya Kavutskiy
  • 19 Mei pukul 11 a.m. PT/20:00 CET: IM Alina Kashlinskaya vs. IM Carissa Yip
  • 23 Mei pukul 12 p.m. PT/21:00 CET: IM Justus Williams vs. IM Daniel Rensch
  • 24 Mei pukul 9 a.m. PT/18:00 CET: IM Eric Rosen vs. IM Tania Sachdev
  • 25 Mei pukul 10 a.m. PT/19:00 CET: IM Polina Shuvalova vs. IM David Pruess
  • 26 Mei pukul 10 a.m. PT/19:00 CET: IM Levy Rozman vs. IM Eric Rosen
  • 3 Juni pukul 4:30 a.m. PT/13:30 CET: IM Alina Kashlinskaya vs. IM Lawrence Trent
  • 6 Juni pukul 4 a.m. PT/13:00 CET: IM Bibisara Assaubayeva vs. IM Irene Sukandar

Hadiah

Kejuaraan ini memiliki total dana hadiah sebesar $10,000, dengan sebagian uang akan diberikan kepada pemenang setiap tahap dan bagian lainnya dibagikan berdasarkan persentase kemenangan.

Tahap Total Pemenang % kemenangan
Final $1,600 $800 800
Semi final $1,000 $500 500
Perempat final $600 $300 300
Babak 16 besar $500 $250 250

I'm Not a GM Speed Chess Championship Prizes

Selengkapnya dari CHESScom
Rayakan Hari Catur Internasional dengan Bermain di Arena 24-Jam Chess.com

Rayakan Hari Catur Internasional dengan Bermain di Arena 24-Jam Chess.com

International Multi-Club Arena: Seluruh Informasi

International Multi-Club Arena: Seluruh Informasi